Berbagi pengetahuan seputar ilmu Al Qur'an

Kamis, 25 Januari 2018

Asbabun Nuzul Surat At Thoriq Ayat 5

Asbabun Nuzul Surat At Thoriq Ayat 5


Asbabun Nuzul Surat At Thoriq Ayat 5

Sombong merupakan salah satu sifat tercela yang sangat dilarang oleh agama Islam, sifat sombong adalah cerminan dari ajakan setan yang sangat merugikan diri sendiri dan bahkan merugikan orang lain. Untuk apa kita sombong? kita harus sadar diri, dari apa kita diciptakan? jika kita bisa muhasabah diri dan selalu mengingat Allah insyaallah tidak akan bersifat sombong. Nah berikut ini penjelasan mengenai sifat sombong dalam Asbabun Nuzul Surat At Thoriq Ayat 5.


Teks Arab Surat At Thoriq Ayat 5

فَلْيَنظُرِ الْإِنسٰنُ مِمَّ خُلِقَ :٥


Teks Latin Surat At Thoriq Ayat 5

5. Fal yangdzuri ingsanu mimma khuliq


Terjemah Surat At Thoriq Ayat 5

5. Maka hendaknya manusia memperhatikan dari apa dia diciptakan.


Asbabun Nuzul Surat At Thoriq Ayat 5

Ikrimah meriwayatkan, Surat At Thoriq Ayat 5 ini diturunkan berkenaan dengan Abu Asyad bin Kaldah al-Jumahi yang berdiri diatas kulit yang telah disamak. "Hai orang-orang Quraiys, siapa yang dapat menggelincirkanku dari tempat ini, ia akan kuberi hadiah." tantangannya. "Muhammad mengatakan penjaga neraka itu berjumlah sembilan belas. Aku mampu mengalahkan sepuluh penjaga neraka. Kalian tinggal mengalahkan sembilan sisa dari mereka" angkuhnya (HR. Ibnu Abi Hatim)

Demikianlah  Asbabun Nuzul Surat At Thoriq Ayat 5, semoga kita semua terhindar dari sifat sombong.

Lihat Asbabun Nuzul Surat Lain :




Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Asbabun Nuzul Surat At Thoriq Ayat 5

0 comments:

Posting Komentar