Berbagi pengetahuan seputar ilmu Al Qur'an

Selasa, 09 Januari 2018

Asbabun Nuzul Surat Al Quraisy Ayat 1-4

Asbabun Nuzul Surat Al Quraisy Ayat 1-4

 Surat Al Quraisy Ayat 1-4

Surat Al Quraisy merupakan surat dengan urutan ke 106. Surat Al Quraisy menerangkan tentang keadaan orang Quraisy sesuai dengan lafadz pada ayat yang pertama. Suku Quraisy merupakan salah satu suku yang ada di Arab yang merupakan suku memiliki kelebihan dibandingkan dengan suku yang lain. Nah pada suatu saat nabi Muhammad berkata bahwa suku Quraisy ini telah diangakt derajat lebih oleh Alla SWT. Berikut ini Asbabun Nuzul Surat Al Quraisy Ayat 1-4.

Teks Arab Surat Al Quraisy Ayat 1-4

بِسْمِ اللَّـهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيمِ

لِإِيلٰفِ قُرَيْشٍ :١
إِۦلٰفِهِمْ رِحْلَةَ الشِّتَآءِ وَالصَّيْفِ :٢
فَلْيَعْبُدُوا۟ رَبَّ هٰذَا الْبَيْتِ :٣

الَّذِىٓ أَطْعَمَهُم مِّن جُوعٍ وَءَامَنَهُم مِّنْ خَوْفٍۭ :٤


Teks Latin Surat Al Quraisy Ayat 1-4

1. li-iilaafi quraysy

2. iilaafihim rihlata alsysyitaa-i waalshshayf

3. falya’buduu rabba haadzaa albayt

4. alladzii ath’amahum min juu’in waaamanahum min khawf


Terjemah Surat Al Quraisy Ayat 1-4


1 Karena kebiasaan orang-orang Quraisy
2 (yaitu) kebiasaan mereka bepergian pada musim dingin dan musim panas
3 Maka hendaklah mereka menyembah Tuhan Pemilik rumah ini (Ka’bah)

4 Yang telah memberi makanan kepada mereka untuk menghilangkan lapar dan mengamankan mereka dari ketakutan.


Asbabun Nuzul Surat Al Quraisy Ayat 1-4


Ummi Hani binti Abu Thalib meriwayatkan sebab turunnya  Surat Al Quraisy Ayat 1-4 yaitu berkenaan dengan Rasulullah SAW yang suatu ketika bersabda "Allah telah melebihkan orang-orang Quraisy dengan tujuh perkara. Salah satunya diturunkannya suatu surat yang menyebutkan mereka" (HR. Hakim)

Demikianlah Asbabun Nuzul Surat Al Quraisy Ayat 1-4, semoga bermanfaat.



Lihat Asbabun Nuzul Surat Lain :

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Asbabun Nuzul Surat Al Quraisy Ayat 1-4

0 comments:

Posting Komentar